Usai Sholat Ied di Masjid Agung Malili, Husler Serahkan Hewan Qurban

oleh -14.803 views

Lutim,warta.luwutimurkab.go.id- Ratusan jamaah umat Islam di Kota Malili Kabupaten Luwu Timur melaksanakan ibadah sholat ied Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah di Masjid Agung Malili. Pelaksanaan ibadah sholat ied secara berjamaah juga diikuti Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler, Jum’at (31/07/2020).

Meskipun masjid Agung Malili ini masih dalam tahap renovasi, namun kondisi tersebut tidak menyurutkan niat masyarakat untuk melaksankan sholat ied di masjid tersebut. Panitia juga terlihat menyiapkan tempat cuci tangan di pintu depan masjid untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19.
Khatib Idul Adha, K. H. Suardi Ismail dalam khutbahnya mengingatkan kepada jamaah kalau virus corona bukan alasan untuk tidak melaksankan ibadah. Demikian juga dengan penundaan menunaikan ibadah haji. Hal ini bukan baru pertama kali terjadi, pada tahun-tahun sebelumya juga pernah terjadi pelarangan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah yang diakibatkan pandemi global.
“Ini semata -mata menjaga kesehatan dan keselamatan umat, makanya Ibadah Haji untuk sementara ditunda, namun jika kondisinya sudah normal kembali, Ibadah Haji akan dilaksanakan kembali,” jelasnya.
Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler usai melaksanakan ibadah sholat Ied mengatakan, penundaan ibadah haji tahun ini karena pandemi corona, yang bertujuan untuk melindungi umat dari bahaya penularan virus corona. Husler juga mengingatkan masyarakat agar tetap menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan dilingkungannya masing-masing.
Usai melaksanakan ibadah sholat ied, Husler kemudian menyerahkan sapi kurbannya kepada panitia pemotongan qurban di Masjid Agung Malili. Husler berharap agar hewan qurban ini dapat segera dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan sehingga bermanfaat untuk merayakan Idul Adha.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Luwu Timur, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriyah, mohon maaf lahir dan batin,” tutupnya. (hms/ikp/kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *