Bupati Irwan Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional, Serahkan Berbagai Penghargaan dan Bantuan

oleh -532 views

Lutim, warta.luwutimurkab.go.id- Hari Kesadaran Nasional bukan sekedar rutinitas seremonial setiap bulan, tetapi menjadi momentum penting bagi seluruh aparatur pemerintah untuk terus menumbuhkan kesadaran akan tanggung jawab, disiplin, integritas, dan pengabdian sebagai pelayan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, saat memimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional yang digelar di Lapangan Pendidikan, Selasa (20/01/2026).

Dalam amanatnya, Bupati Irwan menegaskan bahwa peringatan Hari Kesadaran Nasional harus tercermin dalam sikap kerja yang profesional, pelayanan yang tulus kepada masyarakat, serta kepedulian terhadap lingkungan dan masa depan daerah yang dicintai bersama.

“Kesadaran nasional ini harus kita jadikan sebagai titik penguat komitmen bersama untuk terus bekerja dengan hati, melayani dengan tulus, dan membangun daerah kita agar semakin maju, bersih, sehat, dan sejahtera,” tegas Irwan.

Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur juga melaksanakan penganugerahan Pemenang Lomba Kebersihan Tahun 2025.

Kegiatan ini tidak sekedar menjadi ajang perlombaan, tetapi merupakan upaya nyata dalam membangun budaya hidup bersih, sehat, dan berkelanjutan.

Bupati Irwan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh desa, kelurahan, sekolah, dan instansi yang telah berpartisipasi serta menunjukkan komitmen dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Adapun pemenang Lomba Kebersihan Tahun 2025, yaitu:
Tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD):
* Juara I : Sekretariat Daerah
* Juara II : Sekretariat DPRD
* Juara III : Dinas Lingkungan Hidup

Tingkat Desa/Kelurahan:
* Juara I : Desa Nikkel
* Juara II : Desa Atue
* Juara III : Kelurahan Magani

Tingkat Kecamatan:
* Juara I : Kecamatan Tomoni Timur
* Juara II : Kecamatan Tomoni
* Juara III : Kecamatan Angkona

Pada kesempatan yang sama, dilakukan penyerahan SK Sekolah Adiwiyata Nasional kepada 12 sekolah, SK Sekolah Adiwiyata Provinsi kepada 27 sekolah, serta Piagam Sekolah Adiwiyata Kabupaten kepada 10 sekolah.

Selain itu, Bupati turut menyerahkan berbagai sarana dan prasarana pendukung pelayanan masyarakat, di antaranya sarana persampahan, motor operasional tenaga sanitarian Puskesmas, dua unit bus anak sekolah, mobil pelayanan keliling Dinas Dukcapil, serta mobil jenazah.

Sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian dan dedikasi, pada upacara tersebut juga diserahkan Surat Keputusan (SK) Pensiun kepada sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah purna tugas.

“Semoga seluruh pengabdian yang telah diberikan menjadi amal ibadah serta inspirasi bagi generasi ASN selanjutnya,” tandas Bupati Irwan.

Upacara HKN diikuti oleh para pejabat eselon II, III, IV, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), baik PNS maupun PPPK.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *